Beberapa
tulisanku akhir-akhir ini selalu membahas tentang dunia menulis. Karena apa ya?
Dunia menulis buatku selalu menjadi hal menarik untuk dibahas. Benerkan?
Menulis
setiap hari yang dicanangkan oleh pencetus One Day One Post yaitu Bang Syaiha
itu ada benarnya juga. Faktanya tidak semua orang bisa menulis setiap hari. Ada
juga yang menulis berdasarkan mood. Duh bisa-bisa kamu tidak akan pernah
menulis jika mengandalkan mood saja.
Jangan
pernah berhenti menulis!!!
Jika
kalian berhenti menulis maka sifat malas dan lain-lain yang menghambat kamu
untuk menulis lagi akan muncul dengan tiba-tiba. Apalagi kalau terserang virus
mager atau malas gerak. Owalah buka laptop saja malas, buka buku malas,
pokoknya malas semuanya.
Jangan
pernah berhenti menulis bukan berarti menulis sampai 24 jam nonstop tanpa
berhenti lho. Kalau seperti itu bisa-bisa jari-jari kamu copot satu-persatu. Weh...
bukan.. bukan. Bercanda.
Menulislah
setiap hari walau hanya sebaris, kalau bisa berbaris-baris. Pengalaman saja
nih, beberapa hari yang lalu aku juga terkena virus malas. Seringnya lembur
kerja setelah pulang pasti tepar duluan. Berhenti sejenak untuk berselancar di
media sosial saja tanpa menulis sedikitpun untuk posting di blog. Sekedar
berkunjung ke blog teman-teman saja tidak. Tahukah apa yang aku rasakan?
Kosong. Iya kosong karena tidak ada input dan output sama sekali. Biasanya yang
selalu menulis dan membaca malah ini sama sekali tidak melakukannya. Hidup
terasa hampa.
Jadi..
jangan pernah berhenti menulis dan membaca jika tidak ingin hidup kamu hampa.
(heleh apa ini)
Tulislah
apa aja yang lewat contoh saja misal
melihat kejadian lucu, seru, sedih, bahagia dan tragis yang terjadi disekitar
kita bisa menjadi bahan untuk menulis setiap harinya.
Semoga
tulisanku kali ini bermanfaat dan menambah semangat kita untuk menulis. Dan
tidak terasa sudah hampir dua bulan di
ODOP.
Sekian.
#OneDayOnePost
April
Cahaya
Pati,
29 April 2016
Wahhh. Tampilan baruuu :D
ReplyDeleteIya mbak baru dan tetap bernuansa pink... hahaha
DeleteAku rajin menulis yes.... Nulis status, hhaa
ReplyDeleteYes sama... toss mbak
DeleteAku rajin nulis kenangan mantan. Haha
ReplyDeleteEaakk Bang Gilang yg suka baper...
DeleteSaya menulis setiap hari, tapi masih acak adul. Juga belum menemukan genre apa kira2 yang pas.
ReplyDeleteYang penting rajin nulis dulu Mas..
Deletewah tampilan blognya baru..kece baday
ReplyDeleteiya memang kok kita jangan berhenti menulis
tulis saja apa yang saat itu ada di otak kita
Hahaha iya mbak Wid, masih tahap perbaikan.
DeleteTemplatenya april banget nih... tulisannya juga.
ReplyDeleteblognya cakep, sukaaaaa, semangat nulis yuuuk
ReplyDeleteCieee tampilan blognya baru....
ReplyDeletekeren keren....
gabung di odop sdh bikin sy lebih rajin nulis, meski masih kadang ngutang jg..😁
ReplyDelete